Augmented Reality 3D Animation
Augmented Reality atau sering disingkat AR merupakan teknologi yang seing dialami seserang dalam video dan audio 3D. Terdengar seperti Virtual Reality atau AR ya? AR dengan VR memang hampri sama, tetapi diantara kedua teknologi itu ada perbedaan yang besar.
Perbedaan AR dengan VR adalah jika Virtual Reality membawa seseorang ke dalam 'dunia' yang berbeda untk merasakannya, sedangkan AR berhubungan dengan dunia nyata.
Seperti yang diungkapkan seorang animator yaitu Ruby Nury, yang mengatakan bahwa Augmented Reality dapat menampilkan objek tersebut dalam tiga dimensi secara realtime. Dengan proses, pengguna menjalankan aplikasi kemudian aplikasi akan melakukan pelacakan marker, setelah marker sudah melakukan pelacakan dan dikenali sesuai data acuan yang terdapat dalam animasi, maka aplikasi dapat menampilkan tampilan 3d pada layar digital smartphone atau tablet anda.
Augmented Reality juga sering kita jumpai di mesia sosial yang pasti kalian sudah punya, yaitu Instagram. Pada fitur story di Instagram kalian dapat menggunakan teknologi ini karena pada saat selfie kalian dapat menggunakan filter yang sudah ada. Ketika anda menggunakan fitur ini, tetap saja wajahkalian masih sama didunia nyata dan tidak ada perubahan sama sekali saat didunia nyata. Hanya saja wajah kalian berubah di Smartphone kalian. Nah itulah yang disebut Augmented Reality yaitu teknologi yang berhubungan dengan dunia nyata.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar